Bursa Siang: Aksi Jual Asing Masih Deras, IHSG Melemah Tipis
Monday, March 19, 2018       12:40 WIB

Ipotnews - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) melemah pada jeda perdagangan hari Senin (19/3). IHSG terkoreksi turun -0,09% (-6 poin) ke posisi 6.299.
Indeks Kompas100 -0,01% ke posisi 1317. Indeks LQ45 +0,09% ke level 1038 poin. Indeks JII +0,24% ke 718 poin. IDX30 +0,03% ke level 568 poin. Indeks SM Infra18 -0,40% ke posisi 359. Indeks Sri Kehati +0,25% ke posisi 382.
Saham-saham teraktif yang diperdagangkan adalah , , , , , , , , dan . Nilai transaksi yang terjadi mencapai Rp3,75 triliun dengan volume trading sebanyak 49,34 juta lot saham. Pemodal asing aksi jual bersih (net sell) -Rp657,02 miliar.
Nilai tukar rupiah -0,10% di posisi Rp13.768 per USD. (12.00 pm).

Sector

% Change

Top Gainer

Last (Rp)

Change (+Rp)

Top Loser

Last (Rp)

Change (-Rp)

CONSUMER

-0,23



163

42



2.1

-480

AGRI

-0,18



115

27



780

-140

MINING

-0,01



214

49

NAGA

258

-32

MANUFACTUR

-0,54



138

28



276

-34

MISC -IND

-1,20



1.2

210



855

-90

INFRASTRUC

0,22



84

13



1.26

-120

TRADE

0,64



700

90



302

-22

FINANCE

-0,32



59

7



154

-11

BASIC-IND

-0,92



690

75



280

-20

PROPERTY

0,12



104

11



510

-35

source: idx.co.id

Bursa Asia
Bergerak variatif terjadi kembali di pasar saham Asia pada perdagangan hari Senin (19/3) pagi. Yen bergerak perkasa mengantarkan bursa saham Tokyo flat. Para pemodal fokus pada meeting the Fed selama 2 hari pada pekan ini.
Indeks Nikkei 225 tertekan cukup dalam di menit-menit awal perdagangan di tengah penguatan yen yang berada di posisi 105,81 terhadap dolar AS (pukul 10.10 am). Emiten eksportir Jepang di antaranya dalam bidang teknologi dan otomotif serta finansial bergerak di zona negatif. Namun saham manufaktur bergerak menguat.
Tekanan juga terjadi di pasar saham Korsel sehingga Indeks Kospi turun 0,44 persen. Saham otomotif turun tajam. Sedangkan emiten pabrik baja menguat. Saham Hyundai Motor turun 4,13 persen. Posco naik 2,19 persen.
Bursa saham Hong Kong di zona hijau seiring penguatan indeks Hang Seng. Sementara itu pasar saham China juga menguat. Indeks Shenzhen dan Indeks Shanghai sama-sama berada di zona hijau.
Adapun Indeks S&P/ASX200 yang melaju positif mengantarkan pasar saham Australia menguat.
Pekan ini the Fed akan menggelar meeting. Para pelaku pasar memperkirakan the Fed akan menaikkan suku bunga.
Analis pada BankofA Merrill Lynch Global Research, Michelle Meyer menilai bukan ekspektasi yang berani bahwa akan ada sikap hawkish dari meeting tersebut. Menurutnya yang lebih bernuansa adalah the Fed akan mengambil langkah-langkah sesuai dengan arah hawkish.
Indeks Nikkei 225 (Jepang) -0,84% ke level 21.495,43. (11.43 am)
Indeks Hang Seng (Hong Kong) +0,19% ke level 31.562,14.
Indeks Shanghai (China) +0,17% ke level 3.275,37.
Indeks Straits Times (Singapura) -0,11% ke level 3.508,33. (12.00 pm)
Oil
Posisi harga minyak terkoreksi turun pada perdagangan hari Senin (19/3) pagi. Pelemahan ini seiring kenaikan aktivitas drilling di Amerika sehingga memunculkan kekhawatiran oversupply akan kembali terjadi.
Harga minyak Brent melemah 36 sen ke posisi USD65,85 per barel. Sementara minyak WTI turun 32 sen ke level USD62,02 per barel.(pukul 03.50 GMT)
(cnbc/awsj/reuters/mk)

Sumber : admin

powered by: IPOTNEWS.COM