PT Radiant Utama Interinsco Tbk (RUIS) mengungkapkan bahwa kinerja Laba bersih tahun ini diperkirakan agak sedikit menurun dari tahun lalu
Friday, September 17, 2021       09:35 WIB

Download PDF

PT Radiant Utama Interinsco Tbk () dalam acara paparan publik yang digelar Kamis (16/9),mengungkapkan bahwa kinerja Laba bersih tahun ini diperkirakan agak sedikit menurun dari tahun lalu, diperkirakan mungkin 20% di bawah tahun lalu karena perseroan menilai dari proyek-proyek yang ada, marginnya sedikit di bawah proyek-proyek yang ada dari tahun lalu.
Selanjutnya manajemen mengatakan sudah menggenggam perolehan kontrak baru sekitar Rp 331 miliar per Juli 2021 sejak awal tahun ini. Angka tersebut kurang lebih setara dengan 33,10% dari target minimal perolehan kontrak baru tahun buku 2021 yang sekitar Rp 1 triliun.
Perolehan kontrak anyar ini di antaranya terdiri dari 3 segmen besar, yaitu jasa pendukung operasi alias operating support, konstruksi, dan jasa inspeksi. Manajemen menilai operating support yang nilainya besar-besar, dan yang cukup menggembirakan lini konstruksi tahun ini (porsinya) lumayan besar, dari Rp 331 miliar tersebut porsinya sekitar 30%
Meski begitu, optimistis masih ada peluang untuk mengejar target kontrak baru pada tahun ini. Hamid bilang, saat ini sedang mengikuti sejumlah tender. Targetnya sebagian besar masih menyasar sektor minyak dan gas (migas). Kalau ditotal, potensi nilai kontrak dari seluruh tender yang tengah diikuti saat ini berjumlah sekitar Rp 2,6 triliun.
Sepanjang paruh pertama tahun ini, mencatatkan pendapatan sebesar Rp 757,60 miliar, turun 7,88% dibandingkan dengan realisasi pendapatan periode sama tahun lalu yang mencapai Rp 822,45 miliar.
Secara terperinci, realisasi pendapatan semester I 2021 ini terdiri atas pendapatan jasa pendukung operasi sebesar Rp 437,84 miliar, jasa agensi dan kegiatan lepas pantai Rp 175,59 miliar, jasa inspeksi Rp 110,96 miliar, dan pendapatan lain-lain Rp 33,20 miliar.

Sumber : IPS RESEARCH

powered by: IPOTNEWS.COM