Aksi Borong Saham Bank Sukses Kerek Laju IHSG
Tuesday, November 19, 2019       17:10 WIB

Ipotnews - Pada perdagangan hari ini, Selasa (19/11) indeks harga saham gabungan bergerak bervariasi dan berhasil ditutup di teritori positif.
"Aksi net buy investor asing terhadap sejumlah saham perbankan serta naiknya harga emas menjadi katalis positif di pasar," ujar Tim Analis Indo Premier Sekuritas.
Disisi lain, kekhawatiran investor terkait kesepakatan dagang AS dan China setelah adanya laporan bahwa para pejabat China menyatakan pesimis terhadap prospek kesepakatan dagang antara kedua negara menjadi sentimen negatif bagi indeks.
IHSG ditutup menguat tipis +29 poin (+0,48%) pada level 6.152. Sektor industri dasar dan keuangan yang masing-masing bertambah +11 poin (+1,25%) dan +12 poin (+1,01%) menjadi sektor yang menopang pergerakan indeks hari ini.
Sementara itu nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika diperdagangkan melemah tipis -12 poin (-0,09%) pada level Rp14.090. Investor asing membukukan pembelian bersih (foreign net buy) sebesar Rp191,2 miliar di pasar reguler.
(Indo Premier Sekuritas)

Top Gainer



Top Loser

Ticker

Last (Rp)

Change (+)

Ticker

Last (Rp)

Change (-)



4.700

700



15.100

700



42.800

650

-W

15

485



22.450

550



1.500

395



53.650

500



1.170

385



11.900

400



1.370

300


Top Foreign Buy



Top Foreign Sell

Ticker

NBVal (B)

NBLot

Ticker

NSVal (B)

NSLot



134

42.496



98

247.073



126

303.641



20

123.702



50

71.561



19

25.844



40

35.762



17

14.133



13

6.157



14

38.402

 sumber: IPOT  

Sumber : admin