Anak Usaha Sarana Menara Jamin Pinjaman Solusi Tunas Rp 5,25 Triliun
Saturday, December 04, 2021       15:54 WIB

JAKARTA, investor.id - Anak dan cucu usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk ( TOWR ) mengumumkan transaksi afiliasi. Masing-masing yaitu PT Profesional Telekomunikasi Indonesia (Protelindo) yang merupakan anak usaha TOWR dengan kepemilikan 99,99% dan PT Solusi Tunas Pratama Tbk ( SUPR ). Nama terakhir merupakan anak usaha Protelindo dengan kepemilikan saham sebanyak 94,03%.
Transaksi afiliasi tersebut dalam bentuk perjanjian penjaminan pinjaman yang dilakukan oleh Protelindo kepada CIMB Niaga terkait pengucuran fasilitas pinjaman bagi SUPR sebesar Rp 5,25 triliun. Penandatanganan Perjanjian Pananggungan dan gati Rugi Perusahaan antara Protelindo dan CIMB Niaga dilakukan di Jakarta, 1 Desember 2021.
Berdasarkan keterbukaan informasi yang disampaikan TOWR kepada Bursa Efek Indonesia, Jumat (3/12/2021) disebutkan, dengan ditandatanganinya kesepakatan tersebut maka Protelindo wajib menanggung seluruh kewajiban SUPR sehubungan dengan perjanjian fasilitas tersebut.
Adapun jangka waktu penjaminan ditetapkan selama 60 bulan sejak perjanjanjian tersebut ditandatangani.
Sekretaris Perusahaan PT Sarana Menara Nusantara Tbk mengatakan penandatangan penanggungan ini akan memungkinkan SUPR memperoleh syarat dan ketentuan pembiayaan dari perbankan yang lebih baik apabiila dibandingkan dengan syarat dan ketentuan yang dimiliki oleh SUPR sebelumnya.
"Diharapkan SUPR akan dapat beroperasi secara lebih efisien dan memiliki dampak positif bagi kinerja SUPR , sehingga secara konsolidasi juga akan berdampak positif bagi Protelindo,"" ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan perjanjian penanggungan tersebut merupakan transaksi material dengan nilai transaksi lebih besar dari 20%, namun tidak melebihi 50% dari ekuitas Perseroan.

Sumber : Investor.id