Gerak Konsolidasi IHSG Berpotensi Menguat, Cermati Empat Saham Ini
Thursday, May 09, 2019       07:20 WIB

Ipotnews - Laju Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) yang berada dalam pola konsolidasi berpeluang untuk berbalik arah menguat, setelah kemarin kembali ditutup di teritori negatif dengan penurunan sebesar 0,43 persen ke level 6.270.
"Kami melihat secara teknikal, aksi jual harian 'kaum beruang' akibat tekanan pelemahan bursa regional hanya menghambat sementara peluang kenaikan IHSG ke kisaran 6.380-6.480," kata Analis Senior PT KGI Sekuritas Indonesia, Yuganur Wijanarko, di Jakarta, Kamis (9/5).
Dia mengatakan, pola konsolidasi pada pergerakan IHSG memiliki kecenderungan untuk menguat, sehingga direkomendasikan untuk mengakumulasi pembelian saham pilihan sebelum terjadi proses pembalikan arah menguat.
Dengan demikian, jelas Lanjar, adanya upaya IHSG untuk mempertahankan level support 6.220 dan menuju resisten terdekat di posisi 6.380 bisa disikapi pelaku pasar dengan mengakumulasiempat saham ini:
1. PT Telkom Indonesia Tbk (), dengan target  profit taking  di kisaran Rp4.100-4.190-4.290, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp3.880 dan Rp3.820, disarankan  cut-loss  pada posisi Rp3.780.
2. PT United Tractors Tbk (), dengan target  profit taking  di kisaran Rp28.200-29.200, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp26.750 dan Rp26.150, disarankan  cut-loss  pada posisi Rp25.750.
3. PT Pakuwon Jati Tbk (), dengan target  profit taking  di kisaran Rp735-755-775, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp670 dan Rp650, disarankan  cut-loss  pada posisi Rp620.
4. PT Ciputra Development Tbk (), dengan target  profit taking  di kisaran Rp1.165-1.185-1.205, memiliki dua arah masuk pembelian di level Rp1.045 dan Rp1.015, disarankan  cut-loss  pada posisi Rp995. (Budi/ef)

Sumber : Admin

berita terbaru
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:42 WIB
Indonesia Market Summary (25/04/2024)
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:33 WIB
Perubahan Kepemilikan Saham FOLK, Beli dan Jual
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:27 WIB
Pemanggilan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan BRIS
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:22 WIB
Pemanggilan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan WTON
Thursday, Apr 25, 2024 - 17:19 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of NIKL
Thursday, Apr 25, 2024 - 16:58 WIB
Perubahan Kepemilikan Saham BJBR, Beli