Laba 2018 Diyakini Positif dan 2019 Lebih Baik, Buy Saham SSIA
Friday, February 01, 2019       15:49 WIB

Ipotnews - Surya Semesta Internusa ( IJ; Rp488; Buy) dinilai memiliki kinerja yang positif pada 2018, sehingga saham perseroan dipertahankan di rating beli (buy) di target harga Rp630.
Dalam paparan perseroan disebutkan, penjualan pemasaran pada 2018 (FY18) mencapai 8,3 hektare (FY17: 2.1ha) dengan harga rata-rata penjualan USD120/meter persegi atau menyusut 18% (yoy).
Sementara entitas anak , PT Nusa Raya Cipta Tbk () membukukan kontrak baru Rp2,7 triliun pada 2018 atau menyusut % (yoy), namun melampaui asumsi kontrak baru yang dipatok Tim Analis Indo Premier Sekuritas yang senilai Rp2,5 triliun.
Untuk 2018, target pendapatan Rp3,5 triliun, sementara ada indikasi laba positif seiring dengan klaim penjualan lahan industri.
Adapun untuk 2019, menargetkan penjualan lahan industri seluas 15 hektare, ditopang adanya permintaan seluas 30 hektare dari sektor barang, otomotif, dan material bangunan.
Sedangkan target kontrak baru pada 2019 senilai Rp3,5 triliun, didukung oleh proyek bangunan dan infrastruktur (Patimban toll road) yang masing-masing senilai Rp2,2 triliun dan Rp1,3 triliun.
menargetkan pendapatan Rp4 triliun pada 2019 dan merencanakan pengembangan infrastruktur di Subang pada semester II 2019. Pengembangan pertama di lahan seluas 300 hektare dengan target prapenjualan 40 hektare di awal 2020 (ASP USD90-100/meter persegi).
"Kami memandang positif perkembangan pada 2018, yang akan mencatat hasil bottom line (laba) yang positif, Sebagai tambahan, kami yakin akan membukukan penjualan pemasaran lebih baik pada 2019, yakni 12 hektare (perseroan: 15 hektare), didorong permintaan yang lebih kuat setelah pilpres. Tetap Buy saham di target harga Rp630," tegas Tim Analis Indo Premier.

Sumber : admin