Laju IHSG Masih Rentan Tertekan, Koleksi Sepuluh Saham Unggulan
Wednesday, August 21, 2019       06:56 WIB

Ipotnews - Pada perdagangan hari ini, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) diperkirakan masih rentan mengalami tekanan, setelah kemarin melanjutkan tren penurunan dan ditutup melemah tipis sebesar 0,02 persen ke level 6.295.
Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk, Lanjar Nafi Taulat Ibrahimsyah, mengatakan pergerakan IHSG terkonsolidasi dengan sinyal yang menunjukkan ketidakmampuan break-out resistance Moving Average 50-Day (MA-50), sehingga berpotensi kembali menguji support di kisaran 6.250-6.200.
Lanjar menyebutkan, indikator Stochastic mulai memasuki area jenuh beli (overbought) dengan RSI yang melandai. "Pergerakan IHSG diperkirakan masih cukup berat dan rentan mengalami tekanan bearish dengan kisaran support-resistance di level 6.200-6.328," kata Lanjar, di Jakarta, Rabu (21/8).
Menurut dia, pada perdagangan kemarin bursa saham Asia ditutup variatif, tercermin dari penguatan indeks Nikkei (+0,55 persen) dan Topix (+0,83 persen), sedangkan pelemahan terjadi pada indeks Hang Seng (-0,23 persen) dan Shanghai (-0,09 persen). Sementara itu, IHSG melemah 0,02 persen ke level 6.295.
Dengan demikian, jelas Lanjar, laju IHSG yang masih rentan mengalami proses penurunan pada perdagangan hari ini bisa direspons pelaku pasar dengan mengakumulasi sepuluh saham berikut:
1. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk ()
2. PT Bank Mandiri Tbk ()
3. PT Bank Jabar-Banten Tbk ()
4. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk ()
5. PT Astra International Tbk ()
6. PT Adaro Energy Tbk ()
7. PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk ()
8. PT Waskita Karya Tbk ()
9. PT Lippo Karawaci Tbk ()
10. PT Mitra Adiperkasa Tbk (). (Budi/ef)

Sumber : Admin