Laju Konsolidasi IHSG Bergerak ke Atas, Mainkan 9 Saham Unggulan
Thursday, September 05, 2019       06:57 WIB

Ipotnews - Pola pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) yang berada dalam tren konsolidasi akan berada dalam kecenderungan menguat, terlebih lagi kemarin mampu berbalik arah melajutkan proses kenaikan sebesar 0,13 persen ke level 6.269.
"Pergerakan IHSG terlihat masih terkonsolidasi, namun potensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya cukup besar," kata analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya, di Jakarta, Kamis (5/9).
William mengatakan, prosea kenaikan IHSG pada hari ini akan menembus level resisten terdekat, karena aliran modal masuk (capital inflow) secara year-to-date terus berlanjut. "Ini menunjukkan kenyamanan investor masih cukup dalam berinvestasi di Indonesia," ucapnya.
Lebih lanjut dia menyebutkan, saat ini IHSG memiliki support terdekat yang akan berupaya dipertahankan pada level 6.187, sedangkan target resiaten terdekat yang berusaha ditembus ada di posisi 6.372. "Potensi penguatan masih akan terlihat dalam pergerakan IHSG hari ini," kata William.
Nah, di tengah potensi kenaikan lanjutan pada laju IHSG hari ini, William menyodorkan sembilan saham yang bisa dicermati pelaku pasar, yakni:
1. PT Bank Negara Indonesia Tbk ()
2. PT HM Sampoerna Tbk ()
3. PT Kalbe Farma Tbk ()
4. PT Telkom Indonesia Tbk ()
5. PT XL Axiata Tbk ()
6. PT Indosat Ooredoo Tbk ()
7. PT Wijaya Karya Tbk ()
8. PT Wika Beton Tbk ()
9. PT Sri Rejeki Isman Tbk (). (Budi/ef)

Sumber : Admin