Market Update 2020/07/10
Friday, July 10, 2020       09:25 WIB

Download PDF

Pada perdagangan kemarin indeks di bursa Wall Street mayoritas ditutup melemah kecuali Nasdaq dipicu oleh kekhawatiran investor akan prospek pemulihan ekonomi seiring terus bertambahnya kasus baru covid19.
Saham-saham emiten yang diuntungkan dengan adanya pembukaan ekonomi terutama di sektor transportasi seperti United Airlines, Delta Airlines, dan American Airlines terkoreksi lebih dari 5% sedangkan Carnival Corp, Royal Caribbean,serta Kohl masing-masing melemah -4.8%, -5.9%, -7.3%.
Indeks di bursa Wall Street menyentuh level terendah intradaynya setelah negara bagian Florida melaporkan rekor jumlah orang yang dirawat di rumah sakit karena covid19, angka tingkat kematian di negara bagian tersebut juga mengalami peningkatan. Tidak berbeda dengan apa yang terjadi di Florida, kasus baru harian covid19 di negara bagian California juga mencapai rekor kenaikan tertinggi sejak pandemi covid19 itu menyebar.
Tekanan terhadap indeks sendiri baru sedikit mereda setelah direktur instritut nasional untuk penyakit menular dan alergi, Dr Anthony Fauci mengatakan bahwa kanditat calon vaksin covid19 produksi Moderna akan memasuki tahap uji coba fase tiga pada akhir bulan Juli.
  • Dow Jones melemah +361 poin (-1.39%) pada level 25,706
  • S&P 500 terkoreksi -18 poin (-0.56%) pada level 3,152
  • Nasdaq menguat -55 poin (+0.53%) pada level 10,548
  • EIDO turun -0.29 poin (-1.5%) pada level 19.07.

Tertekannya mayoritas indeks di bursa global seiring terus meningkatnya kasus baru covid19 di Amerika dan terkoreksinya mayoritas harga komoditas diprediksi akan menjadi sentimen negatif untuk indeks harga saham gaungan. IHSG diprediksi akan melanjutkan pelemahannya dengan  support  di level 5,020 dan  resistance  di level 5,095.
Stocks
  • (Buy). Support: Rp2,060, Resist: Rp2,140
  • (Buy). Support: Rp640 Resist: Rp715
  • (Buy). Support: Rp1,220 Resist: Rp1,315
  • (Buy). Support: Rp2.440 Resist: Rp2.540

ETFs
  • ( SELL ). Support: Rp440, Resist: Rp438
  • XPID ( SELL ). Support: Rp426, Resist: Rp429
  • ( SELL ). Support: Rp80, Resist: Rp82

Sumber : IPS RESEARCH