Pemerintah Dorong BUMN Inovatif Cari Dana di Pasar Modal
Monday, April 15, 2019       13:42 WIB

Ipotnews - Menteri Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ), Rini Soemarno, mendorong BUMN untuk terus inovatif dalam menemukan dan memenuhi kebutuhan pendanaannya melalui pembiayaan alternatif di pasar modal.
Hal itu, kata Rini, merupakan upaya dari BUMN guna mengurangi beban fiskal negara dalam pelibatan APBN untuk infrastruktur, serta tujuan lainnya adalah demi memperluas basis investor, agar semakin banyak pihak yang bisa ikut berpartisipasi dalam pembiayaan infrastruktur dan memperkuat struktur permodalan perusahaan.
"Makanya saya selalu tekankan BUMN untuk terus berinovasi mencari alternatif pendanaan proyek infrastruktur, dengan tidak terpaku pada pendanaan konvensional yang bersifat utang," kata Rini, di Jakarta, Senin (15/4).
Rini menyebutkan, tantangan Indonesia ke depan setelah sektor infrastruktur adalah pendanaan di sektor lain seperti energi dan manufaktur, yang tentunya memerlukan pendanaan yang besar.
"Saya berharap BUMN bisa menawarkan produk inovatif kepada investor melalui pasar modal, agar mereka bisa terus menjadi perusahaan yang kuat dan mampu bersaing, baik di pasar lokal maupun global," tuturnya.
Terakhir, Rini pun mengapresiasi langkah PT Jasa Marga Tbk () yang telah meluncurkan produk investasi KIK Dinfra untuk memenuhi kebutuhan pendanaan proyek infrastruktur.
"Produk inovasi seperti ini terus saya dorong kepada BUMN untuk bisa mendapatkan alternatif pendanaan dan bisa terus melebarkan sayapnya," kata dia. (Sigit/ef)

Sumber : Admin