Semester I-2019, BMRI Salurkan KUR Rp10,54 T
Monday, August 19, 2019       11:46 WIB

Ipotnews - Manajemen PT Bank Mandiri Tbk () mengungkapkan berhasil menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) senilai Rp10,54 triliun di sepanjang semester pertama tahun 2019.
"Nilai ini tumbuh 7,4% secara tahunan," ujar Direktur Keuangan dan Strategi Bank Mandiri, Panji Irawan dalam publik Expose di gedung BEI Jakarta, Senin (19/8).
Panji mengungkapkan, secara kumulatif selama 10 tahun terakhir ini Bank Mandiri telah menyalurkan KUR sebesar Rp76,5 triliun kepada lebih dari 1,5 juta nasabah yang tersebar di seluruh Indonesia,
Lebih lanjut Panji mengatakan, penyaluran KUR Bank Mandiri masih didominasi oleh bidang usaha perdagangan, yakni sebesar Rp5,17 triliun, diikuti sektor jasa produksi sebesar Rp3,16 triliun, sektor pertanian dan perikanan sebesar Rp1,83 triliun, dan industri pengolahan sebesar Rp383,3 miliar.
Secara regional, penyaluran KUR terbesar Bank Mandiri dilakukan di Provinsi Sumatera, yakni kepada 31.000 debitor senilai Rp424,7 miliar dan Jawa kepada 83.00 debitor senilai Rp5.006 miliar.
(Sigit)

Sumber : admin

berita terbaru
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:51 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of TBIG
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:45 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of APIC
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:42 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of ABDA
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:38 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of HOKI
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:35 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of BMSR
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:31 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of BBSS
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:28 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of BBLD
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:24 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of ASSA