TOPS Optimis Raih Target Kontrak Baru Rp3 Triliun Tahun Ini
Tuesday, April 07, 2020       10:31 WIB

Ipotnews - Meski dihadang pandemi Corona, PT Totalindo Eka Persada Tbk () optimistis bisa mengejar target kontrak senilai Rp 3 triliun tahun ini. Apalagi, memiliki pipeline tender sebesar Rp 8,08 triliun dari 26 proyek.
Hingga Maret 2020, mencatatkan kontrak baru senilai Rp 309,1 miliar. Menurut Sekretaris Perusahaan , Eka Persada Novita Festiani, perolehan kontrak tersebut berasal dari tiga proyek. Yakni, HNI Plaza, Skyhouse Alam Sutera, dan Hotel Lido Resort 2.
Adapun, untuk proyek berjalan, hingga saat ini belum ada yang ditunda. Namun, baru akan menghentikan proyek setelah ada satu pekerja yang terindikasi Covid-19. Hal tersebut sesuai dengan Instruksi Menteri (Inmen) No 02/IN/M/2020 tentang Protokol Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dalam Penyelenggaraan Jasa Konstruksi dari Kementerian PUPR .
"Sampai saat ini untuk pengerjaan proyek Totalindo belum ada yang mengalami penundaan sehingga kami optimistis dapat menyelesaikan tepat waktu. Kami juga berharap badai Covid-19 segera berlalu sehingga iklim usaha dapat berjalan normal kembali," kata Novita seperti dikutip KONTAN, Senin (6/4).
kini juga fokus pada penyelesaian proyek yakni Rusun Cilangkap dan Klapa Village Tower B. Pertimbanganya, sejak tahun lalu, telah melakukan diversifikasi bisnis sebagai pengembang juga.
Itu sebabnya, tidak mau mengambil risiko terlalu besar, sehingga memilih membentuk skema kerjasama operasi atawa joint operation (JO) seperti pada proyek di Klapa Village di Pondok Kelapa dengan PD Sarana Jaya.
Yang terang, dari kerjasama operasi (KSO) ini bisa mendapatkan pemasukan lebih, tidak hanya dari konstruksi.
Di proyek Klapa Village, telah menyelesaikan pembangunan tower pertama senilai Rp 189 miliar dari total empat menara apartemen yang akan dikembangkan. Sisanya, memproyeksikan akan selesai pada tahun 2024 mendatang.
Sebagai informasi, perusahaan yang berdiri pada tahun 1996 ini memulai perjalanannya dengan menyelesaikan Mal Taman Anggrek sebagai proyek perdananya.
juga telah membangun hotel, mal, dan perkantoran, seperti Kota Kasablanka 3, Capital Place and Four Seasons, Basura City, New World Grand Bali Resort, Podomoro City Deli Medan, dan Kalibata City. (winardi)

Sumber : Admin

berita terbaru
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:51 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of TBIG
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:45 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of APIC
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:42 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of ABDA
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:38 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of HOKI
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:35 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of BMSR
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:31 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of BBSS
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:28 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of BBLD
Thursday, Mar 28, 2024 - 19:24 WIB
Financial Statements Full Year 2023 of ASSA