Tech Corner Indo Premier: Masih di Sinyal Bearish, IHSG di Target Pelemahan
Thursday, July 25, 2019       08:42 WIB

Ipotnews - Melorot 0,29% ke level 6.385 kemarin, IHSG pada Kamis (25/7) hari ini secara teknikal berada di target pelemahan sehingga berpeluang melanjutkan penurunan.
"Indeks ditutup di bawah MA20 dan membentuk pola dark cloud cover yang merupakan sinyal bearish reversal, stochastic netral dan MACD histogram divergence negatif. Target pelemahan indeks pada level 6.350 kemudian 6.315 dengan resist di level 6.420 dan 6.455," papar Tim Analis Indo Premier Sekuritas dalam catatan risetnya pagi ini,
Berikut teknikal dan rekomendasi 3 saham dari Indo Premier:
1. (6.050), Rekomendasi: Buy
Candle ditutup di atas EMA5,10 dan membentuk pola long white marubozu yang merupakan sinyal bullish continuation, stochastic netral dan MACD histogram convergence positif. Target kenaikan harga pada level 6.150 kemudian 6.225 dengan support di level 5.975, cut loss jika break 5.875
2. (810), Rekomendasi: Buy
Candle ditutup di atas EMA5,10 dan membentuk pola white closing marubozu yang merupakan sinyal bullish continuation, stochastic netral dan MACD histogram convergence negatif. Target kenaikan harga pada level 830 kemudian 850 dengan support di level 790, cut loss jika break 770.
3. (280), Rekomendasi: Buy
Candle ditutup di atas EMA10 dengan membentuk pola small bullish candle, stochastic netral dan MACD histogram divergence negatif. Target kenaikan harga pada level 282 kemudian 286 dengan support di level 278, cut loss jika break 274.

Sumber : admin