PT Mega Manunggal Property Tbk. ()
RUPS Tahunan
Rapat Umum Pemegang Saham dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 4.982.506.805 saham atau 72,3241% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.
Agenda 1
1. Menyetujui Laporan Tahunan Perseroan Tahun Buku 2023 termasuk didalamnya Laporan Direksi dan Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris serta mengesahkan Laporan Keuangan Konsolidasian Perseroan untuk Tahun Buku 2023 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Tanudiredja, Wibisana, Rintis & Rekan sesuai dengan laporannya tertanggal 3 April 2024 dengan opini wajar tanpa ada modifikasian
2. Memberikan pelunasan dan pembebasan (acquit et de charge) kepada segenap anggota Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan atas tindakan pengurusan dan pengawasan yang dilakukan selama tahun buku 2023, kecuali untuk perbuatan penipuan, penggelapan atau tindak pidana lainnya.
Agenda 2
Menyetujui Penggunaan Laba Bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk Tahun Buku 2023 adalah sebesar Rp92,3 Miliar, seluruhnya digunakan sebagai laba ditahan untuk pengembangan usaha Perseroan
Agenda 3
Menyetujui pemberian kuasa dan wewenang kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan besarnya gaji dan tunjangan dan / atau penghasilan lain dari anggota Direksi dan gaji / honorarium dan tunjangan lain dari anggota Dewan Komisaris Perseroan untuk tahun buku 2024.
Agenda 4
Melimpahkan wewenangnya dan memberikan kuasa kepada Dewan Komisaris untuk :
1. Menunjuk Kantor Akuntan Publik untuk mengaudit pembukuan Perseroan untuk Tahun Buku 2024.
2. Menetapkan jumlah honorarium serta persyaratan lain sehubungan dengan penunjukan Kantor Akuntan Publik tersebut.
Full Akses : Klik Pdf
Sumber : IPS RESEARCH
powered by: IPOTNEWS.COM