News & Research

Reader

Kenaikan Marjin Bunga Topang Kinerja Q4 Bank BTN
Monday, January 23, 2017       11:33 WIB

Ipotnews - Laporan keuangan bulanan tidak diaudit PT Bank Tabungan Negara Tbk () menunjukkan laba bersih Rp2,48 triliun. Pencapaian ini dicapai dengan dukungan pertumbuhan kredit (+18% YoY).
Sementara itu net interest margin (NIM) turun jadi sebesar 4,27% (FY15 : 4,42%) dan provisi kredit turun jadi Rp719 miliar di tahun ini (FY15: Rp901 miliar). Secara triwulanan, laba bersih sebesar Rp859 miliar di periode triwulan IV (4Q16) atau naik 36% (YoY) dibandingkan dengan periode 3Q tahun lalau sebesar Rp579 miliar.
Meskipun hasil kinerja tersebut tidak diaudit, laba ini sejalan sengan estimasi yang diperkirakan Rp2,4 triliun di FY16. Kinerja kuat yang dicapai pada 4Q ditopang oleh kenaikan NIM yang signifikan dibandingkan dengan triwulan sebelumnya walaupun provisi kredit meningkat sebesar Rp239 miliar pada 4Q dibandingkan dengan 3Q sebesar Rp173 miliar.
Tim Riset PT Indo Premier Securities tetap merekomendasikan buy saham . Selain itu saham juga dipilih sebagai top buy pick di sektor perbankan.
(mk)

Sumber : ADMIN

powered by: IPOTNEWS.COM