Proyeksi Kurs Rupiah Akhir 2026 Direvisi ke Bawah Jadi Rp16.350 Per Dolar AS
Thursday, April 24, 2025       13:56 WIB

Ipotnews - Nilai tukar rupiah diprediksi berada pada level Rp16.350 per dolar Amerika Serikat pada akhir tahun 2026.
Proyeksi ini melemah dibandingkan sebelumnya yang berada di level Rp15.400 per dolar AS untuk akhir tahun depan. Selain itu kurs rupiah diprediksi berada pada level Rp16.700 pada akhir 2025.
"Proyeksi ini juga melemah dibandingkan proyeksi akhir tahun ini sebelumnya yang berada di level Rp15.550 per dolar AS," kata Chief Economist & Head of Research Mirae Asset, PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Rully Arya Wisnubroto dalam keterangan tertulis, Kamis (24/4).
Rully menjelaskan revisi ke bawah pergerakan kurs rupiah ini sulit untuk dihindari. "Prospek ini mencerminkan tantangan yang terus berlanjut akibat ketidakpastian global dan potensi surplus perdagangan yang lebih rendah," ujar Rully.
Tiongkok dan AS adalah dua tujuan ekspor non-migas terbesar Indonesia. Dengan demikian, perang dagang yang berkepanjangan antara dua negara super power tersebut akan memperlambat pertumbuhan ekonomi mereka.
"Padahal keduanya menjadi pasar yang sangat penting bagi kinerja perdagangan Indonesia," jelas Rully.
Potensi perlambatan di kedua negara dengan ekonomi terbesar di dunia ini kemungkinan besar akan berdampak negatif terhadap ekspor Indonesia. "Melambatnya kinerja ekspor Indonesia jelas akan melemahkan kinerja neraca perdagangan Indonesia," pungkas Rully.
Mengutip data aplikasi IPOT sejak akhir tahun lalu Selasa (31/12/2024) hingga Kamis (24/4/2025) pukul 13.36 WIB, kurs rupiah sedang bergerak melemah dari Rp16.132 per dolar AS menjadi Rp16.883 per dolar AS, turun 751 poin atau 4,7% secara year to date (YtD.
(Adhitya)

Sumber : admin