Trump Tunda Tarif, Bursa Ekuitas Eropa Catat Hari Terbaik dalam Tiga Tahun
Friday, April 11, 2025       03:24 WIB

Ipotnews - Bursa ekuitas Eropa melesat, Kamis, dengan sebagian besar indeks mencatat kenaikan satu hari terbesar sejak 2022, setelah penangguhan tarif timbal balik oleh Presiden AS Donald Trump bagi sebagian besar mitra dagang memicu reli besar-besaran menyusul aksi jual yang brutal.
Penangguhan tarif pada puluhan negara itu terjadi kurang dari 24 jam setelah pungutan tersebut berlaku. Sebagai tanggapan, Uni Eropa, Kamis, menghentikan tindakan balasannya sendiri terhadap impor Amerika Serikat sekitar 21 miliar euro.
Indeks pan-Eropa STOXX 600 ditutup melonjak 3,7% atau 17,39 poin menjadi 487,28, dan bursa regional utama melejit antara 3% dan 4,7%, demikian laporan  Reuters  dan   CNBC ,  di Bengaluru, Kamis (10/4) atau Jumat (11/4) dini hari WIB.
Indeks acuan tersebut, serta bursa saham di Jerman, Spanyol, dan Inggris mencatat hari terbaik mereka sejak Maret 2022. Indeks DAX Jerman ditutup melesat 4,53% atau 891,85 poin menjadi 20.562,73 dan FTSE 100 Inggris menguat 3,04% atau 233,77 poin jadi 7.913,25. Sementara, CAC 40 Prancis melambung 3,83% atau 263,00 poin menjadi 7.126,02, hari terbaiknya sejak Oktober 2022.
"Hari ini kita melihat pasar rebound secara mekanis di seluruh benua tersebut, kita melihat pelaku pasar menilai ulang dan mengurangi beberapa risiko pertumbuhan negatif yang kita miliki dalam hal prospek di Eropa," kata Michael Brown, analis Pepperstone.
Keterbukaan informasi yang mengejutkan ini merupakan angin segar bagi para investor setelah aksi jual cross-asset yang tajam, karena ketidakpastian dan ketakutan akan dampak luas tarif Amerika terhadap pertumbuhan ekonomi menyebabkan pasar berada pada titik paling fluktuatif dalam beberapa tahun terakhir.
STOXX 600 merosot sekitar 9% sejak tarif timbal balik AS diumumkan pada 2 April. Indeks ini anjlok lebih dari 13% dari rekor penutupan Maret.
Namun, ketidakpastian masih membayangi, karena Trump semakin menaikkan tarif impor China. Pemungutan pajak 10% yang lebih luas, dan tarif impor mobil juga masih berlaku.
"Pajak sebesar 10% atas impor Eropa masih sangat, sangat tinggi dan sama sekali tidak ada jaminan bahwa kesepakatan akan tercapai, kita telah mengalami ketidakpastian yang sangat besar selama 90 hari sekarang," ujar Brown.
Ukuran volatilitas pasar saham zona euro masih pada level tinggi 37 poin, yang menunjukkan trader masih memperkirakan perubahan besar di pasar.
Pasar uang mengurangi spekulasi pemotongan suku bunga Bank Sentral Eropa pada pertemuan bulan ini, melihat peluang sekitar 97% pemangkasan pada bulan April dari perkiraan sepenuhnya sehari sebelumnya. Mereka memperkirakan sekitar tiga pemotongan 25 basis poin hingga akhir tahun.
Semua sektor menghijau, dengan yang paling terpukul bulan ini - bank, tambang, dan energi - masing-masing melambung 5,2%, 3,8%, dan 2,5%. Indeks perbankan yang sensitif terhadap suku bunga juga mencatat hari terbaiknya dalam lebih dari tiga tahun.
Dalam berita perusahaan, Barry Callebaut ambles 21,5% ke posisi terendah indeks STOXX, setelah produsen cokelat Swiss itu menurunkan panduan volume tahunannya karena apa yang disebutnya "volatilitas yang belum pernah terjadi sebelumnya" dalam harga biji kakao.
Tesco tersungkur 6,2% setelah pengecer makanan terbesar di Inggris itu memperingatkan labanya kemungkinan turun tahun ini. (ef)

Sumber : Admin