Musim Dividen Belum Usai, Ini Bocoran dari TLKM-ANTM!
Thursday, May 22, 2025       13:26 WIB

Jakarta, CNBC Indonesia - Musim dividen masih belum usai, masih ada sederet emiten yang potensi memberikan dividen dengan keuntungan ciamik. Beberapa sudah ada yang diumumkan tanggalnya.
Kami mengumpulkan ada empat yang emiten yang bisa dicermati diantaranya PT Cikarang Listrindo Tbk (), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (), PT Aneka Tambang Tbk (), dan PT Alamtri Resources Indonesia Tbk ().
 Mari kita ulas satu per satu : 

Emiten pembangkit dan distribusi listrik, sudah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 19 Mei lalu.
Dalam RUPS tersebut, pemegang saham menyetujui pembagian dividen US$ 72 juta, setara 91% dari laba bersih tahun buku 2024.
Jumlah tersebut mengimplikasikan dividen final sebesar Rp46 per saham, dengan yield sebesar 6,34%. Adapun sebelumnya, telah membagikan dividen interim sebesar Rp28 per saham pada akhir tahun lalu.
Adapun jadwal cum date akan berlangsung pada 27 Mei mendatang, sementara pembayaran dividen akan dilaksanakan 18 Juni 2025.

Berikutnya ada emiten pelat merah yang bergerak di telekomunikasi, patut juga diperhatikan prospek dividen nya.
Emiten ini akan melaksanakan RUPS pada 27 Mei mendatang. Sepanjang tahun lalu, mencetak laba Rp23,64 triliun, apabila diasumsikan payout ratio seperti tahun buku 2023 sekitar 75% maka akan mengimplikasikan potensial dividen per lembar senilai Rp179,04.
Dari situ bisa kita bandingkan terhadap harga saham untuk mendapatkan peluang imbal hasil yang didapatkan. Jika mengacu pada data harga saham per Kamis hari ini di Rp2.810 per lembar, cuan yang akan didapat potensi mencapai 6,37%.

Ketiga ada emiten energi yang tahun lalu baru saja spin off dari unit bisnis batu bara thermal-nya, . Secara historis emiten ini bisa dibilang saham dividen investing, karena masuk sebagai konstituen IDX High Div 20 dan tahun lalu sempat membagikan dividen spesial dengan yield puluhan persen.
Pada tahun ini, walaupun tidak akan setinggi tahun lalu cuan-nya, tetapi masih menarik untuk diperhatikan terkait prospek dividen yang bisa dibagikan lagi tahun ini.
Apalagi ini sudah memberikan kejutan dengan memberikan dividen interim pada awal tahun sebesar Rp106 per saham. Jumlah itu setara dengan 14,9% dari laba bersih tahun buku 2024.
Adapun RUPS akan dilangsungkan pada 2 Juni 2025. Jika menghitung prospeknya dari sisa dividen yang dibagi tahun ini, kami mengasumsikan berdasarkan DPR yang lebih konservatif sekitar 50%, maka akan ada sisa dividen final sebesar Rp249 per saham.
Nilai DPS tersebut masih bisa mengimplikasikan keuntungan dividen terhadap harga saham di Rp2.140 sebesar 11,64%.

Berikutnya datang dari emiten pelat merah lagi yang punyai bisnis trading emas, PT Aneka Tambang Tbk (). Emiten ini cukup menarik diperhatikan prospek dividen nya karena prospek emas tahun lalu cukup ciamik ditambah pernah punya histori membagikan dividen payout ratio sampai 100%.
Jika kita mengambil asumsi DPR lebih konservatif sebanyak 50% dari EPS tahun lalu 151,77. Ini akan mengimplikasi dividen per lembar sebesar Rp75,88 per saham.
Dari nilai tersebut jika dibagi dengan harga saham hari ini di Rp3.040, akan menghasilan keuntungan sekitar 2,49%. Meskipun perkiraan tipis, tetapi jika DPR potensi dibagikan lebih banyak dan harga saham yang dimiliki investor lebih rendah, maka keuntungan yang didapat nanti bisa lebih besar.
Sanggahan : Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investor terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

(tsn/tsn)

Sumber : www.cnbcindonesia.com

berita terbaru
Wednesday, Jul 02, 2025 - 18:34 WIB
PP Presisi Lunasi Obligasi Rp 107 M
Wednesday, Jul 02, 2025 - 17:49 WIB
Indonesia Market Summary (02/07/2025)
Wednesday, Jul 02, 2025 - 17:25 WIB
ELIT Dividen Tunai Rp 5 per Saham (Koreksi)
Wednesday, Jul 02, 2025 - 17:20 WIB
Perubahan Kepemilikan Saham IMPC, Beli
Wednesday, Jul 02, 2025 - 17:17 WIB
Perubahan Kepemilikan Saham TPIA, Beli
Wednesday, Jul 02, 2025 - 17:11 WIB
IPCC Catat Pertumbuhan Kinerja 10,9% hingga Mei 2025
Wednesday, Jul 02, 2025 - 16:54 WIB
Petinggi Bumi Resources (BUMI) Mundur
Wednesday, Jul 02, 2025 - 16:53 WIB
Dua Petinggi BUMI Mundur