Ayo Manfaatkan Potensi Koreksi IHSG! Sembilan Emiten Dijagokan
Tuesday, August 20, 2019       07:26 WIB

Ipotnews - Laju Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) pada perdagangan hari ini sedang mencari pijakan di level support untuk melanjutkan tren kenaikan jangka panjang, tercermin dari pergerakan kemarin yang hanya mampu menguat tipis sebesar 0,16 persen ke level 6.296.
"Peluang koreksi wajar dapat terus dimanfaatkan untuk melakukan akumulasi pembelian, mengingat dalam jangka panjang, laju IHSG masih berada di jalur uptrend," kata analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya, di Jakarta, Selasa (20/8).
William menyebutkan, sejauh ini laju IHSG terlihat sedang mencari pijakan atau menentukan fondasi untuk melanjutkan proses kenaikan yang lebih solid. "Level support terlihat cukup kuat untuk dipertahankan, sehingga IHSG bisa kembali merangkak naik menuju level resistamce terdekat," ucapnya.
Lebih lanjut William menyebutkan, saat ini IHSG memiliki support terdekat yang akan berupaya dipertahankan pada level 6.123, sedangkan target resiaten terdekat yang berusaha ditembus ada di posisi 6.372. "Hari ini IHSG berpotensi menguat," kata dia.
Adanya potensi kenaikan lanjutan pada pergerakan IHSG hari ini, William merekomendasikan sembilan saham yang bisa dicermati pelaku pasar, yakni:
1. PT Kalbe Farma Tbk ()
2. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk ()
3. PT Unilever Indonesia Tbk ()
4. PT Indofood Sukses Makmur Tbk ()
5. PT Astra International Tbk ()
6. PT Bank Negara Indonesia Tbk ()
7. PT Bank Central Asia Tbk ()
8. PT Jasa Marga Tbk ()
9. PT AKR Corporindo Tbk (). (Budi/ef)

Sumber : Admin