Bukukan Laba Bersih Mengesankan, Buy CTRA di Target Harga Rp1.400
Thursday, May 02, 2019       10:57 WIB

Ipotnews - Ciputra Development ( IJ; Rp1,130; Buy) membukukan laba bersih mengesankan pada kuartal I 2019 (1Q19), sejalan dengan ekspektasi pasar.
Laba bersih pada 1Q19 senilai Rp283 miliar (+126% yoy), seiring dengan ekspektasi pasar, setara 26% perkiraan konsensus dan perkiraan Indo Premier Sekuritas.
Pendapatan penjualan terekam Rp1,6 triliun (+21.3% yoy) menyusul sukses proyek CitraMaja dan CitraLand Surabaya.
Marjin keseluruhan meningkat, dengan GPM naik 560 basis poin (bps) berkat COGS lebih rendah pada bisnis properti tapak, sementara OPM dan NPM meningkat signifikan 860 bps and 800 bps menjadi masing-masing 30,8% dan 17,2%, seiring keberhasilan memelihara pengeluaran operasional yang stabil.
Secara kuartalan, laba bersih anjlok 53% karena kinerja kuartal IV 2018 (4Q18) yang eksepsional, selain pola musiman historis .
Penjualan pemasaran 1Q19 tercatat Rp1,1 triliun, membentuk 18,27% target perseroan untuk 2019 (FY19) yang sebesar Rp6,02 triliun, terutama sumbangan dari penjualan properti residensial, terkhusus NorthWest Park Fase II di Citraland Surabaya yang baru saja diluncurkan.
"Kami perkuat rating Buy untuk saham di target harga Rp1.400, mewakili FY19 P/E sebesar 19.7x," tandas Tim Analis Indo Premier, Kamis (2/5).

 (in Rp bn)  

3M19

3M18

yoy

1Q19

4Q18

qoq

% of Ours

% of Consensus

Revenue

1,647

1,358

21.3%

1,647

2,980

-44.7%

23%

22%

Gross profit

854

629

35.8%

854

1,339

-36.2%

25%

24%

Operating profit

508

302

68.4%

508

876

-42.1%

27%

26%

Net profit

283

125

126.0%

283

606

-53.3%

26%

26%


Gross margin

51.9%

46.3%

51.9%

44.9%

Operating margin

30.8%

22.2%

30.8%

29.4%

Net margin

17.2%

9.2%

17.2%

20.3%

Sumber : admin