Bursa Sore: Mengakhiri Perdagangan Perdana 2020, IHSG Menyusut
Thursday, January 02, 2020       16:28 WIB

Ipotnews - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) melorot pada akhir perdagangan perdana tahun 2020 hari Kamis (02/1). Indeks drop -0,25 persen (-16 poin) ke level 6.283.
Indeks LQ45 -0,28% ke 1.011. Indeks IDX30 -0,26% ke level 552. Indeks IDX80 -0,29% ke 142. Indeks JII -0,53% ke posisi 694. Indeks Kompas100 -0,20% ke 1.274. Indeks Sri Kehati +0,06 persen ke 400. Indeks SMInfra18 -0,36 persen ke level 322.
Saham-saham teraktif: , , , , , , .
Saham-saham top gainers LQ45: , , , , , , .
Saham-saham top losers LQ45: , , , , , , .
Nilai transaksi mencapai Rp4,17 triliun. Volume trading sebanyak 53,04 juta lot saham. Investor asing membukukan beli bersih Rp170,05 miliar.
Nilai tukar rupiah terkoreksi -0,03 persen ke level Rp13.884 terhadap USD (04.00 PM).
Bursa Asia
Pasar saham Asia ke zona positif hari Kamis (02/1) pada penutupan perdagangan perdana tahun 2020. Hal ini terjadi setelah pasar global mencetak rekor tertinggi pada sesi akhir tahun. Market saham China menjadi lokomotif penguatan bagi pasar Asia seiring pelonggaran moneter China untuk menopang pertumbuhan yang lambat.
Presiden AS Donald Trump seperti dikutip Reuters menyatakan penandatangan perjanjian perdagangan fase I dengan China akan dilakukan pada 15 Januari mendatang di Gedung Putih.
Bank sentral China menurunkan dana cadangan yang harus dimiliki bank, melonggarkan dana hingga 800 miliar yuan yang efektif per 6 Januari mendatang.
"Sudut pandang kebijakan moneter bagi perusahan tidak begitu penting," kata Jim McCafferty, Analis pada Nomura yang berbasis di Hong Kong. Namun menurutnya artinya bagi konsumen adalah jika ada uang itu mudah dan individu dapat meminjam dengan murah, membayar utang dengan cepat, maka itu tentu akan membantu perekonomian dan kinerja perusahaan," katanya.
Pasar saham China menguat di akhir, menjadi lokomotif penguatan market Asia. Indeks manufaktur China periode Desember ke level 51,5 masih berada di bawah perkiraan para analis sebesar 51,7 poin. Level di bawah 50 poin menunjukkan indikasi pertumbuhan yang melemah.
Sementara Indeks Hang Seng di bursa Hong Kong juga bergerak positif. Saham AIA menguat signifikan 3,24 persen. Saham Razer (pembuat hardware gaming) menguat 9 persen setelah mengumumkan telah mengajukan izin aplikasi untuk pembayaran perbankan digital secara penuh kepada otoritas moneter Singapura.
Indeks Kospi di bursa Korsel tertinggal tren penguatan pasar Asia setelah terkoreksi. Saham unggulan Hyundai Motor turun 2,07 persen. Data yang dirilis pada hari Rabu pekan ini memperlihatkan ekspor Korsel periode Desember turun lebih rendah dari perkiraan. Ekspor Korsel turun 5,1 persen di bawah ekspektasi yang memperkirakan turun 6,0 persen.
Indeks Asia Pasifik
Indeks MSCI Asia Pasifik +0,47 persen
Indeks Shanghai Composite +1,15% ke level 3.085.
Indeks Shenzhen Component +1,99% ke level 10.638.
Indeks Shenzhen Composite +1,928% di posisi 1.756.
Indeks Hang Seng (Hong Kong) +1,25% ke level 28.543.
Indeks Kospi (Korsel) -1,02% ke posisi 2.175.
Indeks S&P/ASX200 (Australia) +0,1% di level 6.690.
Indeks STI (Singapura) +0,91 persen ke level 3.252.
Nilai Tukar
Indeks dolar AS melaju ke level 96,578 dibanding posisi sebelumnya di level 96,425.
Nilai tukar yen melemah di posisi 108,70 dibanding sebelumnya ke level 108,59.
Dolar Australia naik ke level $0,6999 dibanding sesi sebelumnya di level $0,692.
Bursa Eropa
Market saham Eropa ke zona hijau saat menit-menit awal pada perdagangan hari Kamis (02/1) pagi waktu setempat. Penguatan ini terjadi setelah Presiden AS Donald Trump mengatakan kesepakatan perdagangan antara AS-China akan ditandatangani pada 15 Januari mendatang.
Indeks DAX (Jerman) -0,12% pada posisi 13.232.
Indeks FTSE (Inggris) +0,27% ke level 7.562.
Indeks CAC (Perancis) +0,56% di posisi 6.011.
Oil
Harga minyak berhasil menguat di sesi sore pada perdagangan hari Kamis (02/1) seiring hubungan perdagangan yang panas antara AS-China meredakan kekhawatiran terhadap permintaan. Ketegangan di Timur Tengah meningkatkan kecemasan terhadap suplai.
Minyak Brent menguat 35 sen ke harga USD66,35 per barel (07.38 GMT). Sedangkan minyak WTI naik 25 sen ke level USD61,31 per barel.
(cnbc/reuters/awj/idx)

Sumber : admin