
Pada perdagangan hari ini indeks harga saham gabungan bergerak bervariasi dan akhirnya ditutup di zona hijau. Menguatnya indeks di bursa Wall Street, naiknya harga komoditas CPO, dan solidnya laporan keuangan emiten di semester pertama tahun ini berhasil menjadi sentimen positif di pasar. Sementara itu sikap hati-hati investor menjelang pengumuman pertumbuhan perekonomian Indonesia kuartal II pada esok hari dan kembali meningkatnya kasus positif baru Covid19 dalam negeri ke level di atas 30.000 menjadi sentimen negatif pemberat pergerakan indeks hari ini.
IHSG ditutup menguat +28 poin (+0,46%) pada level 6.159. Sektor transportasi & logistik dan sektor keuangan yang masing-masing mengalami kenaikan +14 poin (+1,31%) dan +18 poin (+1,31%) menjadi kontributor terbesar bagi penguatan indeks harga saham gabungan hari ini. Sementara itu investor asing membukukan pembelian bersih ( foreign net buy ) sebesar 354,9 miliar di pasar reguler.
Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika menguat +30 poin (+0,21%) pada level Rp14.312.
Sumber : IPS RESEARCH