Kebijakan The Fed, Rupiah, dan Harga Komoditas Bawa IHSG ke Penguatan: Indo Premier
Wednesday, September 18, 2019       08:26 WIB

Ipotnews - Harapan investor menjelang keputusan The Fed terkait pemangkasan suku bunga acuannya pada bulan ini diprediksi akan menjadi sentimen positif untuk indeks harga saham gabungan. Sementara itu menguatnya nilai tukar rupiah serta beberapa harga komoditas seperti CPO dan emas juga diprediksi akan menjadi tambahan katalis positif di pasar.
" IHSG diprediksi akan melanjutkan penguatannya dengan support di level 6.200 dan resistance di level 6.270," tegas Tim Analis Indo Premier Sekuritas, Rabu (18/9).
Sebelumnya, pada perdagangan yang berakhir Rabu dinihari WIB tadi di New York, indeks di bursa Wall Street ditutup menguat didorong oleh harapan investor akan adanya pemangkasan suku bunga acuan menjelang keputusan kebijakan moneter oleh The Fed pada rapat FOMC . Dow Jones ditutup menguat +33 poin (+0,13%) pada level 27.110, S&P 500 bertambah +7 poin (+0,26%) pada level 3.005 dan Nasdaq naik +32 poin (+0,40%) pada level 8.186. Sementara itu EIDO menguat tipis +0,27 poin (+1,07%) pada level 25,39.
Pagi ini indeks di bursa Asia dibuka melemah sedangkan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika dibuka menguat +25 poin (+0,18%) pada level Rp14.075.
Berikut rekomendasi saham dari Indo Premier:
1. (Buy, Support: Rp29.875, Resist: Rp30.400)
2. (Buy, Support: Rp7.550, Resist: Rp7.950)
3. (Buy, Support: Rp1.185, Resist: Rp1.255)
4. (Buy, Support: Rp1.070, Resist : Rp1.140)

Sumber : admin

berita terbaru
Saturday, Apr 27, 2024 - 10:13 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of TGKA
Saturday, Apr 27, 2024 - 10:08 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of MTMH
Saturday, Apr 27, 2024 - 10:05 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of ASGR
Saturday, Apr 27, 2024 - 10:01 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of ACST
Saturday, Apr 27, 2024 - 09:57 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of VTNY
Saturday, Apr 27, 2024 - 09:54 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of ROTI
Saturday, Apr 27, 2024 - 09:50 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of PSKT