Manajemen GIAA Mengaku Siapkan Sejumlah Rencana Hindari Bangkrut
Monday, June 21, 2021       17:24 WIB

Ipotnews - Manajemen PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk () menyiapkan sejumlah rencana penyelamatan perusahaan dari kebangkrutan. Salah satu yang akan segera dilakukan adalah dengan mengurangi beban utang melalui jalur restrukturisasi.
Direktur Utama , Irfan Setiaputra, menjelaskan bahwa beban utang perusahaan memang sangat berat saat ini. Oleh sebab itu manajemen berupaya melakukan restrukturisasi utang dengan nilai mencapai Rp70 triliun. Dia menyadari bahwa utang yang begitu besar tersebut tidak bisa hanya dibebankan ke pemerintah saja.
"Dan pilihan yang mesti kita ambil seperti operation structering lebih ke opsi kedua dan ketiga, opsi kedua dan ketiga itu apa? restrukturisasi. Karena utang ini tidak mungkin ditanggung oleh pemerintah semua," kata Irfan dalam keterangannya, Senin (21/6).
Manajemen menegaskan tidak akan menyerah untuk tetap melakukan penyelamatan maskapai kebanggaan nasional tersebut. Demi memuluskan langkah restrukturisasi ini, pihaknya akan menunjuk tiga konsultan dari Amerika Serikat untuk membantu merumuskan proposal paling baik yang akan diberikan kepada para kreditur.
"Tapi ini memang opsi yang paling rasional, hitungan-hitungan kita makin mendekati keyakinan bahwa kalau kita eksekusi dengan baik, kita bisa memperoleh hasil dari para kreditur-kreditur yang hari ini sampai Rp70 triliun, termasuk di dalamnya adalah kreditur BUMN ," pungkas dia. (Marjudin)

Sumber : admin