PT Bank BRI Agroniaga Tbk (AGRO) makin mantap melangkah menjadi bank digital
Tuesday, September 28, 2021       09:07 WIB

Download PDF

PT Bank BRI Agroniaga Tbk () makin mantap melangkah menjadi bank digital. Mengikuti bank yang juga bertransformasi menjadi bank digital, BRI Agro telah mendapatkan persetujuan dari para pemegang saham, untuk mengubah nama baru menjadi Bank Raya. Dalam proses transformasi ini, perseroan akan bergerak menuju bisnis yang baru. Juga menyesuaikan bisnis yang sudah ada. Seiring dengan itu, Bank Raya telah merilis layanan digital saving. Ini sebagai langkah untuk menggeser citra yang selama ini melekat sebagai agrikultur dan atau sawit. Manajemen berharap dengan pergantian nama ini, bisa membuat bank menjadi digital sepenuhnya. Selain itu pada RUPSLB juga meminta persetujuan penerbitan saham baru melalui penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) kepada para pemegang saham yang akan dilakukan melalui mekanisme penawaran umum terbatas IX (PUT IX) dan oleh karenanya sekaligus mengubah Pasal 4 ayat 2 dan Pasal 31 Anggaran Dasar Perseroan. BRI Agro berencana melakukan penambahan modal dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) atau rights issue sebanyak 2,15 miliar saham dengan nilai nominal Rp100 per saham. Dana hasil pelaksanaan PMHMETD setelah dikurangi biaya emisi, akan digunakan untuk penguatan permodalan terutama sebagai modal kerja perseroan dalam rangka penyaluran dana berbasis digital.

Sumber : IPS RESEARCH

berita terbaru