PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) menorehkan kinerja yang ciamik
Monday, August 02, 2021       09:18 WIB

Download PDF

PT Chandra Asri Petrochemical Tbk () menorehkan kinerja yang ciamik, emiten produsen petrokimia ini berhasil membukukan pendapatan senilai US$ 1,26 miliar di semester pertama 2021. Jumlah ini naik 50% dari realisasi pendapatan di periode yang sama tahun sebelumnya sebesar US$ 839,3 juta.
Melesatnya pendapatan bermuara pada membaiknya bottomline . Anak usaha PT Barito Pacific Tbk () ini membukukan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk senilai US$ 164,38 juta. Kondisi ini berbanding terbalik dari kondisi di semester pertama tahun lalu dimana masih menanggung kerugian bersih US$ 40.12 juta.
Naiknya pendapatan hingga 50% terjadi akibat dari kenaikan harga jual rata-rata di semua produk , terutama untuk ethylene, polyethylene dan polypropylene sementara volume penjualan terus terjual habis.
Pendapatan sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi atau EBITDA meningkat secara signifikan dari sebelumnya US$ 4,5 juta pada semester pertama 2020 menjadi US$ 275,3 juta. Kenaikan ini terutama karena adanya peningkatan spreads dan realisasi strategi ketahanan keuangan. Secara keseluruhan, marjin EBITDA meningkat ke 21,8% dari sebelumnya 0,5% pada enam bulan 2020.

Sumber : IPS RESEARCH