Penjualan Paruh Kedua Diyakini Lebih Besar, Optimisme Bisnis CARS Terus Menggeliat Jelang Rights Issue
Sunday, October 02, 2022       14:49 WIB

Ipotnews - Menyambut rencana rights issue 30 miliar saham demi memperkuat struktur modal, emiten diler mobil PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma Tbk () makin menggeliatkan optimisme bisnis ke depan. Apalagi jika mengingat, kontribusi terbesar biasanya datang dari penjualan semester kedua.
Seperti diungkapkan Investor Relation , Yosef, beberapa waktu lalu, rencana bisnis Perseroan hingga sejauh 2022 berjalan masih sesuai yang diekspektasikan, di mana per Agustus sudah terjual 11.100 unit dari target 20 ribu unit. Artinya, dengan penjualan semester kedua yang pada 2021 menyumbang 60 persen, target penjualan tahun ini diyakini bakal tercapai, bahkan bisa jadi melampaui. Apalagi jika mengingat pemulihan pascapandemi makin terlihat.
Sebagai ukuran kinerja juga, hingga Juni 2022, sudah menyerap anggaran belanja modal (capex) senilai Rp5 miliar dari Rp21 miliar yang dianggarkan untuk keseluruhan tahun, yang sebagian besar untuk mendukung test drive mobil dan peluncuran produk.
Untuk pendapatan periode Januari-Juni 2022, membukukan kenaikan 22,87% dibanding realisasi semester I-2021 yang sebesar Rp 2,18 triliun.
Pertumbuhan pendapatan didorong oleh kenaikan pendapatan otomotif sebesar 30,07% secara tahunan, dari Rp 2,02 triliun di semester I-2021 menjadi Rp 2,64 triliun di akhir Juni 2022. berhasil membukukan laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk alias laba bersih sebesar Rp 52,46 miliar di semester I-2022. Sebelumnya, membukukan rugi bersih Ro 105,30 miliar di semester I-2021.

Sumber : admin