Perkuat Ketahanan Sektor Keuangan, Indonesia Peroleh Kredit Lagi Dari Bank Dunia 
Friday, June 11, 2021       17:16 WIB

Ipotnews - Indonesia kembali mendapatkan pendanaan sebesar USD400 juta atau sekitar Rp5,6 triliun dari World Bank (Bank Dunia). Dana pinjaman ini akan digunakan untuk mendukung reformasi yang akan membantu Indonesia untuk memperkuat ketahanan sektor keuangan.
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pandemi covid-19 menjadikan berbagai reformasi struktural dalam mengatasi kerentanan sektor keuangan mendesak untuk segera dilakukan. Apalagi sektor keuangan dianggap punya peran penting.
"Pemerintah berkomitmen untuk memperkuat sektor keuangan karena perannya yang sangat penting dalam menjaga pertumbuhan Indonesia dan mengurangi kemiskinan, terutama selama pemulihan covid-19," ujar Sri Mulyani dalam keterangan resminya, Jumat, (11/6).
Menurutnya, pendanaan untuk kebijakan pembangunan yang baru ini akan mendukung berbagai reformasi di sektor keuangan melalui tiga pendekatan utama. Pertama, pendanaan bertujuan untuk memperdalam sektor keuangan dengan memperluas akses kepada layanan keuangan.
Kedua, meningkatkan efisiensi dan menurunkan biaya di sektor keuangan dengan memperkuat kerangka kepailitan dan hak-hak kreditur, melindungi konsumen dan data pribadi, serta membangun sistem pembayaran yang lebih efisien dan lebih cepat dengan memanfaatkan teknologi digital.
Ketiga, mendorong kemampuan sektor keuangan bertahan dari guncangan dengan memperkuat kerangka resolusi untuk menghindari berbagai gangguan terhadap kegiatan keuangan jika terjadi kegagalan bank, meningkatkan efektifitas pengawasan sektor keuangan serta menerapkan praktik-praktik keuangan yang berkelanjutan.
(Marjudin)

Sumber : Admin