Sentimen Positif Global dan Komoditas Akan Dorong IHSG Menguat: Indo Premier
Wednesday, November 13, 2019       09:06 WIB

Ipotnews - Meredanya kekhawatiran investor terkait perang dagang antara AS dan China setelah adanya pernyataan dari Presiden AS Donald Trump yang mengatakan bahwa China menginginkan adanya kesepakatan dagang antar kedua negara dan menyalahkan pemimpin AS sebelumnya yang membiarkan China melakukan kecurangan diprediksi akan menjadi sentimen positif di pasar. Sementara itu naiknya beberapa harga komoditas seperti nikel dan emas juga diprediksi akan menambah katalis positif bagi indeks.
" IHSG diprediksi akan melanjutkan penguatannya dengan support di level 6.135 dan resistance di level 6.225," tegas Tim Analis Indo Premier Sekuritas, Rabu (13/11).
Pada perdagangan yang berakhir Rabu dinihari WIB tadi, indeks di bursa Wall Street ditutup menguat ditopang oleh naiknya saham Disney (+1%) seiring dengan meningkatnya permintaan terhadap layanan streaming Disney+ dan Facebook (+2,6%) setelah perseroan mengumumkan alat pembayaran barunya.
Sementara itu kemajuan dalam hubungan dagang AS-China setelah Presiden AS Donald Trump mengatakan bahwa China menginginkan adanya kesepakatan dagang antar kedua negara dan menyalahkan pemimpin AS sebelumnya yang membiarkan China melakukan kecurangan dalam perdagangan juga menambah katalis positif di pasar.
Dow Jones ditutup flat pada level 27.691, S&P500 naik +4 poin (+0,16%) pada level 3.091, Nasdaq menguat tipis +21 poin (+0,26%) pada level 8.486. EIDO ditutup melemah tipis -0,13 poin (-0,52%) pada level 24,82.
Pagi ini indeks di bursa Asia dibuka di zona merah dan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika dibuka melemah tipis -25 poin (-0,18%) pada level Rp14.079.
Berikut rekomendasi saham dari Indo Premier:
1. EXCL (Buy, Support: Rp3.340, Resist: Rp3.580)
2. INTP (Buy, Support: Rp20.250, Resist: Rp20.900)
3. GGRM (Buy, Support: Rp53.300, Resist: Rp55.550)
4. LPPF (Buy, Support: Rp3.610, Resist: Rp3.710)

Sumber : admin