Transaksi Penjualan ISAT Ke Protelindo Sudah Beres
Monday, December 02, 2019       18:59 WIB

Ipotnews - PT Indosat Tbk () sudah menyelesaikan transaksi 1.000 penjualan menara telekomunikasi ke anak usaha PT Sarana Menara Telekomunikasi Tbk (), Protelindo. Adapun untuk acara penandatanganannya juga telah dilaksanakan di Jakarta pada Jumat (29/11).
Sebagai informasi, mengantongi izin dari pemegang saham terkait transaksi penjualan dan penyewaan kembali 3.100 menara telekomunikasinya RUPSLB yang berlangsung pada Kamis (21/11) di Gedung Indosat Ooredoo, Jakarta Pusat.
"Penyelesaian transaksi ini mengikuti persetujuan pemegang saham Indosat Ooredoo yang diberikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) tanggal Kamis, 21 November 2019 di Jakarta," ujar Ahmad Al-Neama,  President Director & CEO  Indosat Ooredoo dalam keterangan tertulis seperti dikutip Kontan, Jumat (29/11).
Berdasar data seperti dikutip Kontan, Indosat Ooredoo menjual 2.100 menara telekomunikasi pada PT Mitratel dan 1.000 menara pada PT Protelindo dengan total nilai transaksi hingga sebesar Rp 6,39 triliun.
Secara rinci, nilai pembelian oleh Mitratel (PT Dayamitra Telekomunikasi) yang merupakan anak usaha PT Telekomunikasi Indonesia Tbk () mencapai Rp 4,44 triliun.
Sebelumnya, Direktur Utama , Ririek Adriansyah mengatakan pembayaran menara berasal dari kas internal dan pinjaman. Kendati demikian, dia tak menyebut secara rinci berapa biaya yang berasal dari keduanya. Pastinya, saat ini pembayaran 2.100 menara yang telah dimenangkan sedang diproses.
Sementara itu, nilai pembelian menara oleh Protelindo (PT Profesional Telekomunikasi Indonesia) yang merupakan anak usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk () sebesar Rp 1,95 triliun. (winardi)

Sumber : Admin